Manusia selalu bereksperimen dalam hidupnya.Kehidupan manusia ibarat jalan yang berliku, berkelok - kelok. Kita tidak pernah tau apa yang akan terjadi dimasa depan. Kehidupan manusia itulah yang tertuang dalam karya sastra. Karya sastra adalah ungkapan pribadi manusia. Ungkapan itu berupa pengalaman,
pemikiran, perasaan, ide, semangat, keyakinan dalam suatu bentuk
gambaran kehidupan, yang dapat membangkitkan pesona dengan alat bahasa
dan dilukiskan dalam bentuk tulisan. Sastra adalah bentuk rekaman dengan bahasa yang akan
disampaikan kepada orang lain.
Sastra sangat bermanfaat bagi kehidupan. Sastra dapat memberi kesadaran kepada pembacanya mengenai kebenaran hidup, penderitaan, perjuangan, cinta kasih, pengorbanan kekecewaan dan lainnya. Dalam karya sastra semua perasaan tersebut dilukiskan dalam bentuk fiksi.
Karya sastra dapat memberikan hiburan, kegembiraan dan kepuasan batin bagi penulisnya. Karya sastra juga dapat
dijadikan sebagai pengalaman untuk berkarya, karena siapa pun bisa
menuangkan isi hati dan pikiran dalam sebuah tulisan yang bernilai seni.
Mencurahkan perasaan melalui karya sastra merupakan cara yang cukup efektif untuk menghilangkan kepenatan.Selain itu pengalaman hidup yang tercurah dalam karya sastra akan senantiasa abadi. Pengalaman itu terekam dalam kalimat - kalimat yang bercermin pada pemikiran, perasaan, dan harapan yang dapat dibaca oleh orang lain.Ini adalah sebagian pandangan saya mengenai sastra. Apakah anda akan mulai untuk mencurahkan isi hati anda dalam sebuah tulisan?? Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar